Program Bedulur Polres Mura Perbaiki Jembatan hingga Bantu Perangkat CCTV

Program Bedulur Polres Mura Perbaiki Jembatan hingga Bantu Perangkat CCTV


MUSI RAWAS – [KPK TIPIKOR] Polres Musi Rawas memiliki program yang disebut Bedulur, yakni Berempati, Peduli, Tulus dan Responsif.

Berawal dari adanya laporan, bahwa Jembatan di Desa Leban Jaya, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas, sering terjadi kecelakaan dan juga rawan kriminalitas.

Lalu Polres Musi Rawas melalui program Bedulur melakukan perbaikan jalan jembatan yang hilang besi pembatas.

Selain melakukan perbaikan jalan, dan jembatan Polres Musi Rawas juga memasang CCTV di area tersebut.


Bahkan pada saat finishing, Kamis (26/5), pukul 16.00 WIB, Kopolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti, SIK, didampingi Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmad Hidayat, Kanit Pidum Ipda Riko Rosbarinto dan sejumlah personil turun langsung ikut mengecat.

Kapolres juga menyerahkan lansung empat unit perangkat CCTV, kepada perwakilan masyarakat setempat. (Ferry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *